Sejarah dan evolusi Toyota Kijang Innova di Indonesia

JAKARTA – Siapa yang tidak kenal dengan Toyota Kijang Innova? Mobil MPV sejuta umat di Indonesia ini baru-baru ini sudah memasuki generasi ketiganya yaitu Kijang Innova Zenix. Sesuai dengan slogannya "Memang Tiada Duanya", mobil keluarga ini tidak hanya sukses di tanah air saja, tapi mobil ini juga sukses diekspor ke beberapa negara lainnya di Asia seperti Malaysia, Thailand, Brunei, Arab Saudi, dll. 

Seperti apakah evolusi Kijang Innova dari tahun ke tahun? Mari kita simak sejarahnya berikut ini!

1. Generasi pertama
Toyota Kijang Innova resmi diluncurkan dan dipasarkan di Indonesia oleh PT. Toyota Astra Motor (TAM) pada tahun 2005, menggantikan Kijang Krista yang berhenti produksinya pada tahun 2004. Pada generasi pertama ini, mobil ini dibekali dengan mesin 2.0 liter (136 hp) 1TR-FE VVT-i dan 2.7 liter 2TR-FE VVT-i untuk mesin bensin, serta 2.5 liter (102 hp) 2KD-FTV D-4D direct injection 4-stroke diesel turbocharger common rail tanpa intercooler untuk mesin dieselnya. Versi 2.7 liter yang biasa disebut "Kijang Arab" oleh masyarakat Indonesia ini sudah diberhentikan produksinya sejak tahun 2007 dikarenakan konsumsi bahan bakar yang dinilai lebih boros dibandingkan versi 2.0 liter. Ketika masih dipasarkan, versi 2.7 liter hanya dijual dalam satu varian, yaitu tipe V dengan transmisi otomatis. Mesin ini sama dengan mesin yang digunakan Toyota Fortuner bensin. Pada generasi pertama ini, mobil ini ditawarkan dalam varian tipe J, E, G dan V. Facelift pada generasi pertama ini terjadi pada tahun 2009, 2012 dan 2013. Dan sejak model tahun 2012, mobil ini dilengkapi dengan touchscreen pada sistem infotainment (tipe G dan V).

2. Generasi kedua


Generasi kedua Kijang Innova resmi dipasarkan di Indonesia pada Januari 2016 bersamaan dengan generasi kedua Fortuner. Pada generasi kedua Kijang Innova ini terdapat sejumlah perubahan signifikan pada mesin (2.0L bensin dan 2.4L turbodiesel di Indonesia, serta 2.7L bensin di Arab Saudi), eksterior dan interior. Khususnya di tipe tertinggi V, Q dan Venturer, terdapat sistem keyless entry dan tombol smart start/stop, serta fitur rear seat entertainment yang opsional.


Pada facelift tahun 2021, terjadi perubahan pada eksterior, dan sistem infotainmentnya yang kini memudahkan penumpang untuk menghubungkan ke smartphone, karena dilengkapi dengan Android Auto pada tipe V dan Venturer.

3. Generasi ketiga

PT. Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan generasi terbaru Kijang Innova yaitu Kijang Innova Zenix pada akhir September 2022, dan resmi diluncurkan pada November 2022. Ini merupakan Kijang Innova pertama dengan mesin hybrid.

Sumber:

● Tentang OtoDriver
OtoDriver adalah sebuah situs online yang meliput berita terkini seputar dunia otomotif, mulai dari review mobil terbaru hingga perbandingan mobil per generasinya. OtoDriver didirikan pada tahun 2014 oleh Fitra Eri yang merupakan pimpinan redaksi OtoDriver hingga saat ini. Sebelumnya, Fitra Eri juga pernah menjabat sebagai salah satu car reviewer di beberapa majalah mobil di Indonesia. Selain Fitra Eri, OtoDriver juga memiliki beberapa reviewer/pengamat mobil yang sangat berpengalaman, diantaranya: Ahmad Biondi, M. Luthfi Aziz, Aditya Widiutomo dan Diandra Gautama.

Popular posts from this blog

Girl Meets World Complete Series Collection DVD/BluRay

Happy Birthday Dove Cameron!

2024 MTV Video Music Awards winners list: Swift wins big again as Carpenter wins song of the year